Selasa, 07 Januari 2014

LOGO SDK BOMBAN


KIASAN LOGO SDK BOMBAN

A. Gambar

Keropak

Dalam ajaran agama Hindu keropak merupakan simbol penyimpanan ilmu pengetahuan. Kotak yang berwarna kuning bertuliskan SDK BOMBAN diibaratkan sebagai keropak sebagai tempat penyimpanan ilmu pengetahuan. Keropak ini mengartikan bahwa di SDK Bomban merupakan tempat kita belajar untuk mendapatkan ilmu pengetahuan dasar.
Gapura  
Gapura merupakan pintu gerbang untuk masuk ke sebuah lokasi. Gapuradisini dibagi menjadi dua bagian yaitu tangga sekaligus pondasi dan gapura itu sendiri. Dua bagian (gapura dan tangga) ini mewakili angka tahun 2000. Masing-masing gapura kiri dan kanan terbagi menjadi dua bagian sehingga jika dijumlahkan menjadi 4 dan di tambah 3 buah anak tangga, sehingga antara jumlah antara anak  tangga dan gapura berjumlah 7 sehingga mewakili angka 7 yang jika digabungkan menjadi angka tahun 2007. Tahun 2007 merupakan tahun dimulainya kelas jauh bukit sari yang merupakan cikal bakal SDK Bomban.  
Tiga buah anak tangga mempunyai arti tri pusat pendidikan yaitu masyarakat, sekolah dan pemerintah. Artinya dasar berdiri dan berjalannya SDK BOMBAN tidak terlepas dari tiga faktor tersebut.  
Dua buah gapura yang berbentuk segitiga siku-siku yang sama mempunyai arti keseimbangan. Artinya SDK BOMBAN selalu menyesuaikan diri dengan perkembangan yang ada sehingga meskipun TERPENCIL BUKAN BERARTI TERTINGGAL.    
Keseimbangan tersebut mempunyai arti KEADILAN SOSIAL BAGI SELURUH RAKYAT INDONESIA, artinya SDK BOMBAN tidak membeda-bedakan bagi siapa saja yang ingin menimba ilmu di SDK BOMBAN.  
Dua buah gapura yang sama betuknya jika di satukan akan membentuk segitiga yang besar, segitiga disini mempunyai arti “Ing ngarso sungtulodo, Ing Madya mangun karso, tutwuri handayani”  
Gapura yang meruncing tajam ke atas diartikan sebagai sebuah alat tulis yang digunakan dalam proses belajar. 
Buku

Buku yang terbuka tepat di tengah gapura merupakan salah satu media dalam belajar. Gambar buku yang sedang terbuka tepat ditengah gapura diartikan juga sebagai pintu yang selalu terbuka bagi siapa yang ingin belajar di SDK BOMBAN.

Pita

Pita mewakili seragam. Pita yang melengkung ke bawah dikiaskan sebagai senyuman yang mempunyai arti keramahan warga SDK BOMBAN.
  
B. Warna 

  1. Warna merah melambangkan keberanian.
  2. Warna putih melambangkan kesucian
  3. Warna hijau melambangkan sesuatu yang sedang tumbuh (anak sebagai generasi penerus bangsa)
  4. Warna kuning melambangkan ketuhanan.
  5. Warna hitam melambangkan kekuatan.
C. Bentuk

Logo SDK BOMBAN berbentuk Setengah lingkaran dan mempunyai dua sudut siku-siku. Jika diperhatikan setengah lingkaran itu diibaratkan orang yang sedang merangkul atau mengarahkan atau mengajak orang dari berbagai sudut/penjuru untuk belajar. 
Bentuk keropak yang datar, gapura yang berbentuk segitiga, anak tangga yang berjenjang dan pita yang melengkung ke bawah serta warna merah, putih, hijau, kuning dan hitam kesemuanya itu mewakili kondisi geografis SDK BOMBAN. 
Keropak yang berbentuk persegi panjang, segitiga siku-siku pada gapura, gapura yang berbentuk simetri lipat, setengah lingkaran serta semua tulisan yang ada merupakan perwakilan dari materi pelajaran
D. Moto
Terpencil Bukan Berarti Tertinggal. Merupakan dasar motivasi bagi warga SDK Bomban, karena terpencil itu bukan merupakan rintangan bagi kita untuk bekerja dan belajar demi masa depan bangsa.

E. Penutup
Logo ini dibuat sebagai bentuk perjuangan serta semangat, yang diawali dari SD Kelas Jauh Bukit Sari, hingga menjadi SD Kecil Bomban. Semoga bermanfaat sepanjang masa bagi masa depan bangsa.


Salam 

SDK Bomban

0 komentar:

Posting Komentar